Bupati Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga meninjau perbaikan jalan di Kecamatan Jawamaraja, Bahjambi, Kabupaten Simalungun, Sumut, Jumat (6/9/2024). (Foto : Matra/DiskominfoSimalungun).

(Matra, Simalungun) – Penantian warga masyakarat Kecamatan Jawamaraja, Bahjambi, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara (Sumut) mengenai perbaikan kerusakan jalan di wilayah mereka selama ini akhirnya terwujud juga. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun saat ini mulai memperbaiki kerusakan jalan sekitar 7,1 kilometer (km) di kecamatan tersebut.

Bupati Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga ketika meninjau perbaikan ruas jalan di Kecamatan Jawamaraja, Bahjambi, Simalungun, Sumut, Jumat (6/9/2024) mengatakan, ruas jalan yang diperbiki tersebut ada dua dengan panjang sekitar 7,1 kilometer (km).

Satu ruas jalan Nagojor – Bahjambi, Kecamatan Jawamaraja, Bahjambi sekitar 3,9 km dan ruas jalan Simpang Nagojor (Kecamatan Tanahjawa) – Nagojor (Kecamatan Jawamaraja, Bahjambi) sekitar 3,2 km.

“Pembangunan kedua ruas jalan ini memang sudah lama dinantikan masyarakat Kecamatan Jawamaraja, Bahjambi. Kedua ruas jalan tersebut merupakan jalan strategis mendukung masyarakat beraktifitas sehari-hari,”katanya.

Dikatakan, pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Simalungun dapat terlaksana dengan baik berkat kebersamaan dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat. Pembangunan jalan di daerah itu dapat dilaksanakan melalui kerja sama pemerintah daerah dengan masyarakat.

Menurut Radiapoh Hasiholan Sinaga, kebersamaan, kekompakan dan kolaborasi yang terjalin dengan baik di Kabupaten Simalungun mengatasi kerusakan jalan selama tiga tahun terakhir mendapat perhatian besar dari Pemerintah Pusat.

“Pemerintah Pusat mengelontorkan anggaran untuk membangun infrastruktur jalan, termasuk jalan kita ini. Anggaran pembangunan jalan ini bersumber dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR),”katanya.

Radiapoh Hasiholan Sinaga mengatakan, masih banyak kerusakan jalan di Simalungun yang harus segera diperbaiki. Perbaikan kerusakan jalan tersebut merupakan pekerjaan rumah (PR) bersama.

Radiapoh Hasiholan Sinaga meminta mayarakat dan para pengusaha bersama-sama menjaga jalan yang sudah diperbaiki agar tidak cepat rusak. Untuk itu kendaraan yang melebihi tonase (muata berat) diharapkan tidak melintasi jalan tersebut.

Dikatakan, selama tiga tahun menjabat Bupati Simalungun, pihaknya melakukan pembangunan atau perbaikan kerusakan jalan di seluruh kecamatan di Simalungun secara merata. Namun belum semua kerusakan jalan bisa diperbaiki karena anggaran yanjg terbatas.

Sementara itu, tokoh masyarakat Jawa Maraja, Bahjambi, Abel Siagian menyampaikan apresiasi atas kepedulian Pemkab Simalungun memperbaiki kerusakan jalan di wilayah mereka. Perbaikan kerusakan jalan di Kecamatan Jawamaraja dan Tanhjawa, Simalungun diharapkan berlanjut di masa mendatang agar warga masyarakat semakin mudah memasarkan hasil pertanian. (Matra/RS/DKS).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *