
(Matra, Jambi) – Kalangan DPRD Provinsi Jambi mengapresiasi upaya Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sarolungun, Provinsi Jambi memperbaiki kekeliruan perhitungan suara calon legislatif (caleg) hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Berdasarkan rekaiputlasi perolehan suara tingkat Panitia Pemilih Kecamatan (PPK) Pelawan, Sarolangun, ada perbedaaan perolehan suara yang merugikan caleg dari beberapa partai politik pada formulir model C dengan model D. Namun setelah pelaksanaan rekapitulasi perolehan suara hasil pemilu di tingkat KPU Sarolangun, kekeliruan perhitungan suara tersebut sudah diperbaiki.
Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Pinto Jayanegara kepada wartawan di Jambi, Sabtu (9/3/2024) menjelaskan, tim sukses Partai Golkar di Sarolangun menemukan perbedaan perolehan suara caleg Golkar pada formulir C dengan D pada rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 di Kecamatan Pelawan.
Perolehan suara caleg Golkar Daerah Pemilihan (Dapil) Sarolangun – Merangin pada formulir D di PPK Pelawan lebih 2.500 suara. Sedangkan perolehan suara caleg parpol PKN berkurang banyak. Hasil rekapitulasi perolehan suara caleg tersebut tidak sesuai dengan yang tercantum di formulir C.
Kekeliruan rekapitulasi perolehan suara tersebut akhirnya dilaporkan secara resmi kepada KPU dan Bawaslu Kabupaten Sarolangun. Laporan tersebut mendapat respon positif KPU dan Bawaslu Sarolangun.
Pada pleno rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 di tingkat KPU Kabupaten Sarolangun yang dilaksanakan enin (4/3/2024), kekeliruan perhitungan suara tersebut sudah diperbaiki. Perolehan suara caleg DPRD Provinsi Jambi nomor urut 1 dari Golkar Dapil Sarolangun – Merangin dan perolehan beberfapa suara caleg dari partai lainnya sudah sesuai dengan formulir C salinan.
“Kami mengapresiasi respon positif KPU dan Bawaslu Sarolangun terhadap keberatan dan laporan kami. KPU dan Bawaslu Sarolangun kami lihat melaksanakan tugasnya sebagaimana mestinya. Kami juga mengapresiasi KPU Sarolangun yang menyiarkan pleno rekapitulasi hasil pemilu melalui live streaming (siaran langsung), Selasa – Kamis (2 – 4/3/2024). Dengan demikian masyarakat luas mengetahui proses dan hasil pleno,”katanya.
Pinto Jayanegara meminta masyarakat dan para caleg mengawali proses pelaksanaan pleno hasil rekapitulasi perolehan suara Pemilu, termasuk di tingkat KPU Provinsi Jambi yang berlangsung di Kota Jambi Jumat – 10 (8 – 10/3/2024. Jika warga masyarakat dan caleg mengetahui informasi yang tidak akurat dan menyesatkan terkait hasil pemilu hendaknya langsung melaporkannya kepada KPU Provinsi Jambi.
Sementara itu, berdasarkan pleno rekapitulasi hasil perolehan suara Pemilu Serentak 2024 di KPU Sarolangun, sebanyak 30 orang caleg dari empat dapil dinyatakan lolos menjadi anggota DPRD Kabupaten Sarolangun periode 2024 – 2029.
Parpol yang paling banyak meloloskan caleg ke DPRD Sarolangun, yakni PPP dengan lima caleg lolos dari empat dapil. Kemudian Partai Golkar dan PAN sama – sama meloloskan empat orang caleg dari empat dapil.
Gerindra, PKS dan PKB sama-sama meloloskan tiga caleg dari tiga dapil. Sedangkan PDI Perjuangan, Demokrat dan PKN sama – sama meloloskan dua caleg dari dua dapil. Nasdem hanya meloloskan satu caleg dari satu dapil. (Matra/AdeSM).