(Matra, Jambi) – Peringatan Haris Pers Nasional (HPN) ke-78 tahun 2024 yang dilaksanakan di Econventional Hall Ecopark Ancol, Jakarta, Selasa (20/2/2024) membangkitkan semangat kebersamaan jajaran pengurus dan anggota PWI Cabang Provinsi Jambi. Sekitar 50 orang pengurus dan anggota PWI Cabang Provinsi Jambi yang dipimpin Ketua PWI Cabang Provinsi Jambi, H Ridwan Agus Dpt mengikuti berbagai rangkaian HPN tersebut penuh semangat dan rasa kegembiraan.
Kehadiran di HPN tersabut juga dimanfaatkan para pengurus adan anggota pWI Cabang Jambi menimba dan berbagi pengalaman sekaligus merajut kebersamaan maupun kekeluargaan dengan berbagai insan pers dari berbagai daerah di nusantara yang menghadiri HPN tersebut.
Ketua PWI Cabang Provinsi Jambi, H Ridwan Agus Dpt didampingi Sekretaris PWI Cabang Provinsi Jambi, Drs Arwani di sela-sela puncak peringatan HPN ke-78 di Jakarta, Selasa (20/2/2024) mengatakan, cukup banyak pengetahuan yang bisa dipetik para wartawan selama mengikuti rangkaian HPN di Jakarta.
Di antaranya mengenai peningkatan perlindungan terhadap jurnalis perempuan, peningkatan kepedulian pers terhadap pelestarian lingkungan serta peningkatan kemampuan pers menghadapi berbagai tantangan zaman, khususnya tantangan era digitalisasi ini.
“Jadi kehadiran kita pada peringatan HPN di Jakarta ini memberikan pengetahuan penting mengenai peningkatan kualitas, kinerja, kepedulian dan kesejahteraan insan-insan pers. Mudah-mudahan berbagai pengetahuan yang kita timba pada HPN ini bisa kita laksanakan di daerah masing-masing,”katanya.
Gubernur Hadir
Satu hal yang membanggakan jajaran pers dari PWI Jambi menghadiri HPN di Jakarta, yakni kehadiran Gubernur Jambi, Dr H Al Haris, SSos, MH pada puncak peringatan HPN ke-78 di gedung Ecopark, Kawasan Ancol, DKI Jakarta, Selasa (20/2/2024) sore. Kalangan insan pers Jambi yang mengikuti HPN Jakarta tersebut menilai, kehadiran Al Haris pada HPN tersbeut merupakan salah satu bentuk kepedulian dan penghargaan bagi seluruh insan pers yang selama ini mendukung pembangunan nasional dan daerah, khususnya Jambi.
Menurut Arwani, kehadiran Gubernur Jambi pada HPN 2024 di Jakarta tersebut merupakan salah satu bentuk perhatian dan kepedulian terhadap pers, khususnya kehadiran pers dalam pembangunan daerah Jambi. Pers di Jambi selama ini sadah banyak berperan menyampaikan informasi pembangunan kepada masyarakat, sehingga program-program pemerintah mendapat dukungan masyarakat.
“Selain itu, pers di Jambi juga cukup banyak memberikan informasi dan koreksi terhadap pemerintah daerah di Jambi mengenai berbagai masalah pembangunan yang perlu diselesaikan pemerintah. Misalnya masalah angkutan batu bara, perbaikan jalan, penanggulangan bencana banjir, kerusakan lingkungan dan sebagainya,”katanya.
Arwani mengatakan, perhatian Gubernur Jambi terhadap pers tersebut diharapkan bisa mempermudah kerja sama pers atau media massa dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi di bidang peningkatan penyiaran informasi pembangunan serta peningkatan kualitas insan pers di Jambi.
Sementara itu, Gubernur Jambi, Al Haris mengatakan, dirinya secara khusus menghadiri puncak HPN di Jakarta karena merasakan beta pentingnya kehadiran pers dalam pembangunan nasional maupun daerah. Pemberitaan-pemberitaan media yang cukup konstruktif atau membangun membuat partisipasi masyarakat dalam pembangunan nasional dan daerah sangat baik.
Hal itu antara lain dapat dilihat dari partisipasi masyarakat di Jambi menyukeskan Pemilu Serentak 2024. Dukungan seluruh elemen masyarakat terhadap keamanan, kelancaran dan kedamaian pemuli tidak terlepas dari pemberitaan-pemberitaan pers yang cukup menyejukkan.
“Kami berharap, pers nasional dan daerah tetap meningkatkan peran mendukung pembangunan nasional di berbagai bidang, termasuk pembangunan politik, demokrasi. Kita juga mengharapkan adanya peningkatan kualitas pers di masa mendatang,”katanya.
Persiapan Porwanas
Pengurus dan anggota PWI Jambi juga mendapatkan informasi teraktual mengenai berbagai kegiatan PWI secara nasional pada peringatan HPN di Jakarta. Salah satu informasi mengenai persiapan Pekan Olahraga Wartawan nasional (Porwanas) di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) 2024.
Berdasarkan hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Pusat di Candi Bentar, Putri Duyung Cottage Ancol, Jakarta Utara, Minggu (18/2/24), ada beberapa syarat penting yang harus diperhatiikan dan dipenuhi para atlet PWI yang akan bertarung pada ajang Porwanas Kalsel 2024 nanti.
Menurut Ketua SIWO PWI Pusat, Agus Susanto, syarat yang harus dipenuhi atlet PWI peserta Porwanas nanti, yakni harus memiliki kartu anggota PWI (kartu biru) dan sudah dinyatakan lulus minimal Uji Kompetensi Wartawan (UKW) muda. Kemudian peserta Porwanas harus tergabung dalam organisasi PWI, berstatus anggota biasa atau memiliki kartu biru yang masih berlaku dan KTP.
“Untuk atlit yang pernah mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) tidak diperbolehkan mengikuti Porwanas. Selain itu peserta hanya diperbolehkan bertanding maksimal pada dua cabang olahraga berbeda,”paparnya.
Agus Susanto mengatakan, wartawati diperbolehkan ikut bertanding pada cabang olahraga yang tidak bersinggungan atau bersentuhan badan secara langsung dengan wartawan pria. Selain itu, nama atlit yang diajukan setelah masa pendaftaran dan tidak ada dalam daftar formulir pendaftaran, dinyatakan bukan sebagai peserta Porwanas.
“Kami mengharapkan seluruh PWI di daerah mempersiapkan diri menghadapi Porwanas di Kalsel nanti. Seluruh atlet PWI peserta Porwanas sudah bisa mempersiapkan diri, mulai dari persiapaan adminsitratif maupun periapan fisik melalui latihan-latihan yang intensif,”katanya. (Matra/AdeSM/Rz/Wan).