Satu unit rumah di Jalan Sisingamangaraja, Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, Sumut yang terbakar, Rabu (30/8/2023). (Foto : Matra/Johan Sitorus).

(Matra, Asahan) – Kasih orangtua sepanjang jalan, kasih anak sejengkal. Orangtua mengasihi anak-anaknya sepenuh hati, sebaliknya anak kerap menyakiti hati orangtua seperti membalas air susu dengan air tuba. Itulah yang terjadi di lingkungan permukiman warga, Jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Selawan, Kecamatan Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

Seorang anak di permukiman warga tersebut diduga membakar rumah orangtuanya, Rabu (30/8/2023) malam. Perilaku tak terpuji seorang anak tersebut membuat rumah orangtuanya ludes dilalap si jago merah dalam sekejap. Sang anak membakar rumah orangtuanya diduga akibat masalah keluarga, kecewa kepada orangtua.

Seorang warga Jalan Sisingamangaraja, Kisaran Timur yang melihat kebakaran rumah tersebut, Rabu (30/8/2023) malam menjelaskan, warga mengetahui kebakaran rumah tersebut setelah api membesar dan mengepulkan asap tebal sekitar pukul 21.00 WIB. Melihat peristiwa tersebut, warga sekitar pun melaporkannya kepada Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Asahan.

Tak lama berselang, dua unit mobil pemadam kebakaran pun tiba di lokasi. Namun saat itu api sudah membesar dan melalap sebagian besar rumah tersebut. Api baru bisa dipadamkan satu setengah jam kemudian atau sekitar pukul 22.30 WIB.

“Api nampak muncul dari kamar bagian belakang. Melihat kebakaran tersebut, warga beramai-ramai melakukan pemadaman. Namun tidak berhasil. Warga pun menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran Asahan. Api baru padam setelah dua mobil pemadam kebakaran melakukan pemadaman hampir satu setengah jam,”kata seorang warga yang enggan ditulis namanya.

Seorang warga Jalan Sisingamangaraja, Kisaran Timur, Asahan yang juga enggan ditulis namanya mengatakan, berdasarkan informasi yang diterima warga, kebakaran rumah tersebut diduga dilakukan seorang anak pemilik rumah. Pembakaran dilakukan karena si anak terlibat keributan dengan orang tua.

Namun pemicu keributan belum diketahui pasti. Namun kebakaran tersebut tidak sampai menelan korban jiwa maupun cedera karena penghuni rumah sempat menyelematkan diri. Sedangkan sebagian besar isi rumah hangus terbakar.

Sementara itu, Bintara Pembina Keamanan dan Ketertiban (Bhabinkamtibmas) Polsek Kota Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, Brigadir Polisi Kepala (Bripka) Johny mengatakan, pihaknya sudah menerima laporan dan melihat langsung lokasi kebakaran rumah tersebut. Pihaknya juga sudah memintai keterangan beberapa orang saksi terkait kebakaran tersebut, termasuk pemilik rumah dan anaknya yang diduga melakukan pembakaran.

“Namun kami belum bisa memastikan siapa pelaku pembakaranrumah tersebut. Kami masih mengumpulkan bukti-bukti dan keterangan. Baik keterangan dari pihak keluarga maupun warga masyarakat sekitar,”katanya. (Matra/AdeSM/JS).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *