(Matra, Merangin) – Perhelatan akbar keagamaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-49 tingkat Kabupaten Merangin siap digelar secara spektakuler (penuh kemeriahan) di lapangan Kecamatan Margo Tabir, Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi, Minggu (12/3/2023) malam. Pembukaan MTQ tersebut akan menampilkan tarian massal yang melibatkan ratusan pelajar Merangin. Kemudian berbagai atraksi kesenian Jambi dan parade kafilah akan turut memeriahkan pembukaan MTQ tersebut.
Wakil Bupati Merangin, H Nilwan Yahya di Bangko, Merangin, Jambi, Minggu (12/3/2023) mengatakan, MTQ ke-49 Kabupaten Merangin siap digelar mulai Minggu (12/3/2023) hingga Kamis (16/3/2023). Seluruh persiapan kepanitiaan dan seluruh fasilitas sudah rampung.
“Kita sudah siap menggelar MTQ ini mulai Minggu (12/3/2023) malam. Pembukaan MTQ puan akan digelar secara spektakuler. Kami sudah menyaksikan gladi bersih pembukaan MTQ kemarin, Sabtu (11/3/2023),”ujarnya.
H Nilwan Yahya mengajak seluruh elemen masyarakat Merangin beramai-ramai menghadiri pembukaan MTQ ke-49 Kabupaten Merangin, Minggu (12/3/2023) malam. MTQ Merangin diikuti 662 orang peserta dari 24 kecamatan se-Kabupaten Merangin. MTQ tersebut memperlombakan 15 cabang.
Sementara itu, Camat Margo Tabir, Suparjo mengatakan, kontingen atau rombongan kafilah MTQ dari sejumlah kecamatan di Merangin sudah ditempatkan di pemondokan kafilah, yakn di di rumah-rumah warga.
“Pemondokan kafilah tidak masalah. Semua sudah diatur sesuai rencana. Saya berharap semua peserta betah dan anggap rumah pemondokan itu seperti rumahnya sendiri,’’katanya.
Juri Profesional
Sementara itu pada technical meeting (pertemuan teknis) yang digelar di Sekretariat MTQ ke – 49 Kabupaten Merangin Pasar Sumber Agung Kecamatan Margo Tabir, Sabtu (11/3/2023) malam, Nilwan Yahya mengatakan, panitia, dewan juri dan hakim MTQ diharapkan berlaku objektif. Hal itu penting agar pemenang MTQ tersebut benar-benar terseleksi dengan baik. Nantinya para pemenang MTQ Kabupaten Merangin tersebut akan mewakili Kabupaten Merangin mengikuti MTQ tingkat Provinsi Jambi Juli 2023.
”Pada penyelenggaraan MTQ Provinsi Jambi beberapa tahun terakhir, Kabupaten Merangin selalu berada pada urutan terakhir. Hal itu dipengaruhi seleksi yang kurang baik. Karena itu pada MTQ kali ini kita tidak ingin ada intervensi atau titipan untuk ditetapkan jadi pemenang. Para dewan juri harus bertanggung jawab dan profesional memberikan penilaian,”katanya.
Nilwan Yahya mengatakan, seluruh penilaian dan keputusan dewan juri pada pelaksanaan MTQ tersebut merupakan keputusan yang mutlak dan tidak bisa diganggu gugat. Hal itu merupakan suatu komitmen meningkatkan kualitas Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Merangin.
Menurut Nilwan Yahya, MTQ ke – 49 Kabupaten Merangin merupakan hajat umat Muslim dalam melaksanakan Syiar Islam. Tujuannya untuk menjalin silaturahmi sesama umat Muslim. Karena itu terjalinnya silaturahmi (ikakatan kekeluargan) selama MTQ dapat menjadi teladan (contoh bagi masyarakat.
“MTQ ini juga merupakan kesempatan umat Muslim meninaikan ibadah penuh keikhlasan. Karena itu pelaksanaan MTQ jangan sampai terganggu. Untuk itu pengamanan MTQ harus dilakukan dengan baik secara humanis. Namun demikian berbagai potensi yang bisa mengganggu jalannya MTQ harus tetap diwaspadai. Mulai dari pawai taaruf hingga penutupan MTQ,”ujarnya. (Matra/AdeSM).